Thursday, October 20, 2011

Grand Theft Auto III Android dan iOS

iOS dan Android bakal kebagian game keren lagi. Kali ini datang dari Rockstar Games, yang sudah dikenal di jagat game dunia berkat nama beken seperti L.A. Noire, dan juga tentu saja franchise tersukses mereka, Grand Theft Auto. Mereka menyuguhkan satu judul yang tak mungkin diacuhkan, Grand Theft Auto 3. Dan jika kamu memiliki iOS, atau Android berprosesor dual core, siap-siap saja kembali membuka peta Liberty City.

Remake untuk mobile ini memperingati 10 tahun eksistensi serial Grand Theft Auto. Dari awal ketika game tersebut mampu mendobrak kejenuhan konsol atas game dengan gameplay yang terbatas, dengan memadukan elemen shooter, adventure dan sandbox yang tidak membatasi eksploraso. Dan untuk memperingati 10 tahun tersebut, Rockstar memberikan Grand Theft Auto III edisi 10th Anniversairy Edition.

Bukan kali ini saja serial GTA masuk ke kelas handheld, karena sebelumnya GTA: Chinatown Wars awalnya muncul untuk Nintendo DS dan PlayStation Portable, kemudian juga dirilis di iOS. Developer melakukan banyak penyempurnaan dalan kontrol edisi spesial ini, plus dengan antar muka yang mengoptimalkan touch screen. Selain itu, kamu memerlukan smartphone/tablet dengan spesifikasi minimal prosesor dual core untuk menjalankannya dengan lancar.

Selain batasan dual core, sebenarnya masih sangsi jika game ini bakal populer bagi semua kalangan gamer. Kecuali mereka yang memang penggemar mobile gaming, dan mereka yang memang menyukai serial Grand Theft Auto. Dan khusus bagi fanboy serial tersebut, Rockstar telah menyiapkan action figure 1:6 karakter utamanya Claude, lengkap dengan beberapa kostum dan senjata dari dalam game. Harga khusus untuk paket dengan action figure tersebut adalah $150, sedangkan harga gamenya belum diketahui.

Berikut ini smartphone/tablet yang didukung sementara ini:

iOS Device
- iPad 2
- iPhone 4S

Android Phone
- Droid X2
- HTC Evo 2 (belum dikonfirmasikan)
- LG Optimus 2X
- Motorola Atrix
- Samsung Galaxy S2

Android Tablet
- Acer Iconia
- Asus Eee Pad
- Motorola Xoom
- Samsung Galaxy Tab 10.1

10 Keunggulan Samsung Galaxy S2 dibanding Apple iPhone 5

Galaxy baru Samsung S2 dirilis di lebih dari 130 negara dimana Korea Selatan dan Inggris adalah negara pertama untuk menerima gadget superior ini. Sampai sekarang, Samsung telah menjadi pesaing terbesar untuk iPhone Apple 5 dan tablet iPad. Melihat permintaan meningkat dan potensi perangkat cerdas ini, Apple sampai menggugat Samsung dan berusaha untuk menghentikan penjualan Galaxy SII dan Galaxy Tab di seluruh dunia.

Karena permintaan untuk smartphone baru ini begitu tinggi Samsung sampai tidak mampu memenuhi permintaan pasar seluruh dunia untuk chip Exynos dan Layar Super AMOLED Plus. Ada laporan bahwa Samsung harus merilis Tegra 2 SoC "GT-i9103″ dalam nama Samsung Galaxy R karena tidak bisa memenuhi permintaan untuk Galaxy SII model "GT-i9100″ di seluruh dunia. Ada berita bahwa 85 hari setelah rilis pertama Samsung mengabarkan lebih dari lima juta unit terjual di seluruh dunia. artikel ini akan membahas 10 alasan kenapa Galaxy SII adalah Smartphone terbaik di dunia ( bahkan lebih baik dari iPhone 5 yang akan dirilis).



ALASAN #10 KEAMANAN YANG LEBIH TERJAMIN


Android dan keamanan IOS pendekatan yang berbeda. Apple memverifikasi semua aplikasi untuk mencegah virus menginfeksi, tapi bagian lain iOS tentu sama rentannya dengan Android.

Meskipun Android tidak memeriksa aplikasi, aplikasi dijalankan dengan sandbox sehingga tidak akan berpengaruh banyak kepada sistem. Kedua sistem operasi mungkin rentan terhadap virus, namun Android memiliki aplikasi antivirus yang tidak memiliki IOS. Oleh karena itu Samsung Galaxy S2 dipercaya akan unggul dibanding iPhone 5 dalam hal keamanan.



ALASAN #9 APLIKASI DAN KEKUATAN OPEN SOURCE YANG LEBIH MENGGIURKAN


Aplikasi dalam Android Market telah meningkat dalam kualitas dan kuantitas selama beberapa tahun terakhir dan diperkirakan akan melampaui App Store Apple sekitar tahun 2013. Nilai tambah terbesar tentang Android aplikasi adalah bahwa sebagian besar kualitas aplikasi bersifat open source ( dan gratis). (Walaupun sebagian besar terlihat seperti buatan anak SMP yang baru tertarik bikin aplikasi)

Siapapun bisa mendapatkan akses ke source code Android untuk sistem yang lebih baik. Jika ada kelemahan yang ditemukan dalam komunitas open source, mereka dengan cepat dapat memperbaikinya. Hal yang sama tidak terjadi pada iPhone 5 yang OS-nya sendiri bukan open source. Hal ini relevan jika kita menimbang kasus dimana IPhone 4 dikritik untuk antennanya. Apple mengatakan masalah antena perangkat berhubungan dengan software dan tidak hardware, jika menggunakan pendekatan open source android hal ini akan terselesaikan dalam hitungan hari saja.



ALASAN #8 PROCESSOR YANG LEBIH BERTENAGA


Galaxy S2 dilengkapi dengan prosesor Samsung Exynos (sebelumnya dikenal sebagai Orion), yang merupakan prosesor dual core dengan kecepatan clock 1,2 GHz, Processor ini didukung oleh Mali 400 GPU dan 1 GB RAM, Ini hampir sama dengan kekuatan pemrosesan dari sebuah mesin Laptop (Atom N 270). Hasilnya adalah bahwa penggunanya dapat memainkan video HD (1080p) dengan lancar. Dalam waktu dekat juga Samsung akan merilis Galaxy S2 dengan processor 1,5 GHz dan grafis 3D. Sementara itu, iPhone 5 akan datang dengan prosesor 2 iPad tetapi diragukan apakah akan melebihi 1,2 GHz.



ALASAN #7 KONEKTIVITAS PALING LENGKAP


Samsung Galaxy S2 sudah mendukung kecepatan data 3G hingga 21 Mbps (HSPA +), bahkan untuk versi Galaxy S2 LTE siap untuk fitur HSPA sampai dengan 42 Mbps, iPhone 5 sendiri diperkirakan akan dirilis dengan versi 3G (3,1 Mbps). Dalam hal ini iPhone jelas tidak berada dalam liga yang sama dan pendekatan S2 adalah overkill.



ALASAN #6 ADANYA DUKUNGAN FLASH


Flash adalah kelemahan utama dalam iPhone. Samsung Galaxy S2 mendukung Flash, tidak seperti iPhone 5. Galaxy S2 mendukung pemutaran video Full HD dalam Adobe Flash player. Tidak ada perangkat lain saat ini yang memungkinkan pemutaran video HD penuh (Apalagi iPhone 5).



ALASAN #5 KEBERADAAN NFC ( NEAR FIELD COMMUNICATION)


Samsung Galaxy S2 mendukung chip NFC yang memungkinkan untuk transaksi yang lebih mudah, pertukaran data dan koneksi dengan sentuhan jari saja. Sebagai perbandingan chip NFC adalah hanya rumor untuk iPhone 5 dan kemungkinan besar Apple tidak akan menggunakan teknologi ini.



ALASAN #4 BATERAI DAN MEMORI YANG DAPAT DILEPAS


Samsung Galaxy S2 memiliki memori yang dapat diupgrade dan baterai yang dapat dilepas (Sorry Apple Fanboy). Dalam hal ketahanan baterai sekilas iPhone terlihat sedikit lebih unggul, tapi perlu diingat bahwa Apple tidak menggunakan konektivitas 3,5-4G (yang jauh lebih boros batere). Dipercaya jika menggunakan konektivitas LTE iPhone 5 hanya akan bertahan 5 Jam saja.

Di sisi RAM, Apple tidak pernah mempublikasikan jumlah memori RAM yang tertanam di seri iPhone , walaupun demikian dipercaya tidak akan mengungguli Galaxy S2 yang memiliki 1 GB RAM (yang pantas bersanding dengan prosesor dual core).



ALASAN #3 TEKNOLOGI DISPLAY YANG MENGAGUMKAN


Tidak ada teknologi display yang setara dengan Super AMOLED Plus (Kasian deh Retina dari Apple) yang merupakan teknologi terbaik yang tersedia untuk menampilkan gambar pada perangkat mobile. Teknologi ini memiliki layar konvensional matriks RGB, yang membuat tampilan lebih tajam dan juga membantu Anda untuk membaca yang teks yang paling detail sekalipun. Efek dari layar Super AMOLED Plus sangat menakjubkan, selain digunakan Samsung Galaxy S2, juga telah menjadikan Droid untuk menjadi salah satu perangkat terlaris HTC Thunderbolt.

Layar Super AMOLED Plus memberikan warna yang superior, mudah dibaca ditajamkan, bentuk ramping dan konsumsi baterai yang lebih baik dari generasi sebelumnya. Teknologi Panel Real-Stripe memberikan kerapatan piksel 30 persen per inci lebih banyak untuk memberikan warna yang lebih cerah, lebih jelas dan lebih kaya dibandingkan dengan generasi pertama AMOLED. Layar Super ini juga menggunakan ruang lebih sedikit dan mengkonsumsi energi 18 persen lebih sedikit daripada generasi sebelumnya, menjadikan Galaxy SII bertahan lebih lama jadi smartphone lainnya

Layar Super AMOLED Plus memiliki resolusi sangat tinggi, warna terlihat alami, serta visibilitas di luar ruangan yang setara dengan layar retina iPhone. Dan jelas mengalahkan layar retina dalam hal kontras serta warna hidup.Layar Retina iPhone 5 jelas merupakan perbaikan tapi masih tidak akan dapat berkompetisi dengan Super AMOLED Plus.



ALASAN # 2 DESAIN PRODUK YANG INOVATIF


Apple iPhone hanya sebuah upgrade dari versi sebelumnya. Penulis percaya tidak akan ada yang berbeda untuk iPhone 5. Hal yang berbeda terjadi pada setiap iterasi produk samsung galaxy, S II merupakan evolusi (keren) menyeluruh dari S.



ALASAN #1 SISTEM OPERASI YANG SELALU BERKEMBANG (DENGAN CEPAT)


Apple IOS 5, yang secara resmi diumumkan diharapkan dipaketkan dengan 5 iPhone. IOS5 datang dengan fitur baru seperti bar notifikasi, sinkronisasi awan, sinkronisasi nirkabel, iMessage, integrasi Twitter dan Widget yang telah ada di Android, kecuali untuk iMessage, yang sebagian besar dijiplak dari BlackBerry.

Android OS baru "Ice Cream Sandwich" pasti akan membantu mengeliminir fragmentasi pada perangkat Android. Android lebih customizable, memiliki widget lebih kaya, dan tidak punya pembatasan pembatasan (bahkan rootingnya mudah), OS baru ini akan lebih fungsional dan akan menampilkan antarmuka lebih fluid. iPhone 5 harus berbuat banyak untuk menyaingi kemudahan dan user experience ini.

Harga dan Spesifikasi Nokia 600 Nokia 700 Symbian Belle

Harga dan Spesifikasi Nokia 600 Nokia 700 Symbian Belle Harga Indonesia Hp Nokia Terbaru Full Music. Spesifikasi Ponsel – Nokia memperkenalkan 2 produk smartphone terbaru berbasis Symbian Belle, Nokia 600 dan Nokia 700 di Indonesia. Hadirnya dua smartphone tersebut menandai keseriusan Nokia untuk tetap menggarap ponsel dengan sistem operasi Symbian.

“Nokia 600 adalah smartphone Nokia yang suaranya paling kencang,” kata Irwan Hermawan, product manager Nokia. Irwan mengungkapkan, Nokia 600 bisa menghasilkan suara hingga 106 Phons.

Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan built in antena radio FM untuk mendengarkan radio tanpa headset serta pemancar musik yang bisa menyiarkan musik dari smartphone ke radio FM. Diperkuat dengan kemampuan 60 jam pemutaran musik dan loudspeaker eksternal yang kuat, smartphone ini cocok bagi para pecinta musik.
SPESIFIKASI NOKIA 600
Nokia 600 memiliki ukuran layar 3,2 inchi dan dimensi 111 x 53 x 13 mm serta berat 100 gram. Smartphone ini diperkuat dengan prosesor 1 GHz serta didukung memori 2 GB dan kamera 5 MP fized focus dilengkapi LED Flash dengan kemampuan merekam video 720p.

Sementara, untuk Nokia 700, Irwan mengatakan, “Ini adalah smartphone yang paling kecil dan paling compact.” Dimensi Nokia 700 hanya 110 x 50,7 x 9,7 mm dengan berat 96 gram. walau ukurannya kecil, smartphone ini cukup bisa diandalkan, diperkuat prosesor 1 GHz dan memori 2GB serta kamera 5 MP fokus penuh dengan LED light.

Nokia 700 berbeda dengan Nokia 600 sebab layar berukuran 3,2 inchi-nya hadir dengan tampilan clear black. Baik Nokia 600 dan Nokia 700, keduanya merupakan smartphone layar sentuh. Sebagai seri smartphone Symbian Belle, dua produk tersebut mengusung salah satu fitur andalan Near Field Communication (NFC).

“Nokia 600 adalah smartphone pertama yang mampu mendukung penuh NFC, baik open NFC maupun secure NFC,” kata Irwan. Open NFC menawarkan kemudahan untuk beberapa pemakaian, misalnya transfer foto dan video antar smartphone dengan hanya menyentuhkan satu sama lain, juga memutar musik di speaker yang mendukung NFC juga hanya dalam sekali sentuh. Sementara, secure NFC ke depan bisa digunakan untuk beberapa aplikasi, misalnya untuk pembayaran dan ticketing.

Namun, untuk secure NFC, pengguna Nokia 600 dan 700 harus menunggu update sistem operasi Symbian berikutnya untuk menikmati. Irwan menuturkan, “NFC memang bukan teknologi yang diciptakan Nokia. Tetapi Nokia telah membawa NFC ke market menjadi teknologi yang bisa dinikmati.”

Salah satu buktinya, adanya dua aplikasi NFC yang tersedia di Nokia Store. Salah satu aplikasi adalah game Smash Mania dari Agate. Dengan teknologi NFC, game bertema badminton ini bisa dimainkan pengguna dengan mengayunkan smartphone serasa benar-benar bermain bulutangkis.

Aplikasi lain adalah Menoo!, aplikasi bertema resto dan makanan yang memungkinkan pengguna mengetahui restoran terdekat beserta menu unggulannya. Dengan NFC, Menoo! akan mengembangkan Menoo! Tap Tap, di mana pengguna nantinya bisa mendaftar waiting list, memesan menu makanan, dan mengetahui menu favorit hanya dengan tap saja.

Nokia 700 akan tersedia mulai pekan depan dengan harga Rp 3,1 juta. Sementara harga Nokia 600 baru akan hadir Desember nanti dengan harga Rp 2 jutaan.kompas.com

SPESIFIKAASI NOKIA 700 LENGKAP

Nokia 600, Spesifikasi Nokia 600, Harga Nokia 700, Spesifiksi Nokia 700, OS Symbian Belle, Harga Nokia 600 di Indonesia, Hp Nokia Terbaru, Full Music, Spesifikasi Ponsel, Update Harga Hp Terbaru