Sunday, April 1, 2012

Kecelakaan Kereta Terjadi di Mojokerto

Jika Teman-Teman Tidak Keberatan Tolong Di Like Pages Facebook Saya Ya Terima Kasih Sebelumnya
Loading

KA Pertamina tanpa muatan Bahan Bakar Minyak (BB) mogok di KM 49-50 Desa Kweden Kembar Tengah, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (31/01/2012). Lokomotif KA Sri Tanjung jurusan Jogjakarta - Banyuwangi yang akan menarik justru anjlok.

Kejadian yang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB bermula saat KA Pertamina dari Madiun akan mengambil BBM di Surabaya. Namun KA yang membawa 21 gerbong mogok di Desa Kweden Kembar, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto.

KA Sri Tanjung jurusan Jogjakarta - Banyuwangi yang sudah berada di Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo kembali menjemput KA Pertamina. Diduga karena laju lokomotif kencang, jarak dengan KA Pertamina terlalu dekat diduga masinis Jatmoko melakukan pengereman mendadak hingga mengakibat dua roda belakang anjlok.

Akibatnya, lokomotif seruduk KA Pertamina. Meski dua roda belakang anjlok, beruntung lokomotif KA Sri Tanjung tersebut tak menabrak KA Pertamina. Tak ada korban dalam peristiwa tersebut, hanya masinis KA Sri Tanjung terluka di bagian dahi karena terbentur.

Kapolsek Mojoanyar, AKP Subiyanto membenarkan tentang kejadian tersebut. "KA Pertamina awalnya mogok dan akan ditarik oleh KA Sri Tanjung namun justru roda lokomotif anjlok sebelum berhenti, beruntung tidak sampai tertabrak," ungkapnya.

Pihaknya Stasiun KA Mojokerto dan Stasiun KA Tarik sudah berada di lokasi kejadian. Namun hingga kini, kedua KA masih belum berhasil dievakuasi dari lokasi kejadian

0 komentar:

Masukan code imotion pada komentar anda agar lebih menarik di bawah ini contoh( :10 )
:10 :11 :12 :13 :14 :15 :17 :18 :19 :23 :26 :28 :30 :31 :32 :33 :34 :35 :36 :38

Post a Comment