Sunday, May 6, 2012

Baru Diputar, Film 'The Avengers' Mampu Meraup Rp171 Miliar!

Jika Teman-Teman Tidak Keberatan Tolong Di Like Pages Facebook Saya Ya Terima Kasih Sebelumnya
Loading

Film 'The Avengers' yang diluncurkan sejak Jumat malam, tanggal 4 Mei 2012, pada pemutaran tengah malam di Amerika sukses meraup $18.7 juta atau setara dengan 171 miliar rupiah. Pendapatan sebesar itu menempatkan film yang bercerita tentang tokoh-tokoh komik Marvel itu pada urutan nomor 8 sepanjang masa untuk debut tengah malam, tepat di belakang film 'The Hunger Games' yang pada Maret lalu meraup $19.7 juta.
Namun perolehan sebesar itu masih diungguli oleh film 'Harry Potter' yang sudah menjadi nomor satu di pemutaran tengah malam dengan perolehan $43.5 juta. Meski demikian, masih ada banyak waktu buat 'The Avengers' mengejar ketinggalan dan menjadi nomor satu.
Film yang diproduksi oleh unit Studios Marvel Disney ini sudah menjadi film laris manis di luar negeri, saat diputar pekan lalu.
Berikut ini adalah daftar pemain film 'The Avengers' :
  • Robert Downey Jr.
  • Samuel L. Jackson
  • Don Cheadle
  • Scarlett Johansson
  • Chris Evans
  • Chris Hemsworth
  • Stellan Skarsgrd
  • Mark Ruffalo
  • Jeremy Renner
  • Tom Hiddleston
  • Paul Bettany
  • Clark Gregg
Dan berikut ini adalah sinopsis atau ringkasan cerita film 'The Avengers' :
"Ketika musuh yang tak terduga muncul, mengancam keselamatan dan keamanan dunia, Nick Fury, direktur Badan Perdamaian Internasional, dikenal sebagai S.H.I.E.L.D. membutuhkan tim untuk menyelamatkan dunia dari bencana.
Usaha perekrutan pun dimulai. Iron Man, Captain America, Hulk, Thor, Black Widow dan Hawkeye dikumpulkan untuk menaklukkan Dewa Kehancuran, Loki, dalam usahanya menghancurkan bumi. Dengan semua gabungan kekuatan, tugas nampak lebih mudah. Namun kenyatannya tidak demikian! Para pahlawan super justru saling melawan satu sama lain
Hulk melawan Captain America, siapa yang akan menang? Apakah Iron Man dapat mengalahkan kekuatan super milik Thor? Bagaimana para pahlawan super ini secara bersama-sama menghadapi bencana, melindungi masyarakat dan yang terpenting, bertahan hidup?
"

0 komentar:

Masukan code imotion pada komentar anda agar lebih menarik di bawah ini contoh( :10 )
:10 :11 :12 :13 :14 :15 :17 :18 :19 :23 :26 :28 :30 :31 :32 :33 :34 :35 :36 :38

Post a Comment