Monday, May 7, 2012

Komedian Betawi Haji Bodong Meninggal Dunia

Jika Teman-Teman Tidak Keberatan Tolong Di Like Pages Facebook Saya Ya Terima Kasih Sebelumnya
Loading

Foto : Haji Bodong (Alm)
Jakarta - Komedian senior asal Betawi, Haji Bodong (95), meninggal dunia di Rumah Sakit Polri Kramat Jati Jakarta Timur, Minggu, (6/5) pagi.

Berita duka tersebut diketahui dari pihak keluarga melalui blackberry messanger. "INNAA LILLAAHI WA INNAA ILAIHI ROOJI'UUN.. Telah berpulang ke Rahmatullah Bpk. H.BODONG (Seniman Topeng Betawi) pagi td jm 07.30 wib. Rumah duka Kampung Dukuh rt 007/001 kramat jati Jak-Tim. Semoga segala amal ibadah beliau di terima oleh Allah, diampuni segala kesalahannya."

Salah seorang kerabat dekat membenarkan berita tersebut. Menurut Malih, seniman topeng Betawi tersebut meninggal sejak pukul 05.00WIB.

"Innalilahi, Haji Bodong wafat hari ini jam 5 pagi tadi. Kami sangat kehilangan sosok beliau," ujar Malih melalui telepon seluler, Minggu (6/5).

Rencananya, jenazah segera dimakamkan di dekat kediamannya di kawasan Kampung Dukuh, Kramatjati, Jakarta Timur.

"Dikuburnya siang ini di deket kediamannya di kampung Duku," kata Malih

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Haji Bodong 'Si Doel Anak Sekolahan' sempat menjalani perawatan secara intensif di rumah sakit lantaran mengalami sesak napas. Sebelumnya, sudah lebih dari dua tahun terakhir ini hanya berbaring di tempat tidur, tanpa bisa melakukan aktifitas apapun.

0 komentar:

Masukan code imotion pada komentar anda agar lebih menarik di bawah ini contoh( :10 )
:10 :11 :12 :13 :14 :15 :17 :18 :19 :23 :26 :28 :30 :31 :32 :33 :34 :35 :36 :38

Post a Comment